Sporting Lisbon Minta MU Serahkan Satu Pemain Mereka Sebelum Angkut Bruno Fernandes

Beberapa media asal Inggris mengungkapkan jika saat ini Manchester United benar-benar serius untuk bisa mendatangkan gelandang Sporting Lisbon yaitu Bruno Fernandes. Mereka berharap kesepakatan bisa dilesaikan sebelum Rabu mendatang. Bahkan media asal Portugal seperti TVI24 menilai jika saat ini MU dan Sporting CP sudah sepakat untuk melepas Bruno Fernandes.

Sedangkan di Inggris sendiri menilai jika saat ini proses transfer masih terhambat dengan sebuah syarat. Dimana Sporting Lisbon masih ogah untuk melepas kapten klub mereka itu dengan harga yang ditawar MU mencapai 55 juta poundsterling. Sporting sendiri merasa jika MU harus menawarkan uang yang lebih besar mencapai 70 juta poundsterling ditambah mereka juga harus meminjamkan satu pemain mereka yang berposisi sebagai gelandang juga.

Kubu Manchester United sendiri merasa jika mereka bisa saja melepas satu pemain mereka. Tapi nama Marcos Rojo adalah sebuah kemungkinan, dimana Sporting menolak untuk meminjam eks pemain mereka itu. Kabarnya Sporting CP hanya tertarik dengan pemain muda MU yaitu Andreas Pereira atau Angel Gomez.

MU sendiri dilaporkan masih mempertimbangkan untuk melepas Pereira meski sang pemain berusia 23 tahun itu masih bisa kembali pada akhir musim nanti. Untuk itu transfer tersebut kabarnya sudah berjalan sukses dan pihak Setan Merah dan Sporting CP hampir mencapai kata sepakat dan transfer akan segera diumumkan dalam 48 jam kedepan.

Sementara pelatih Ole Gunnar Solskjaer sendiri beberapa hari yang lalu menyampaikan jika saat ini ia masih belum bisa membicarakan transfer. Ia merasa tidak ada pemainnya yang akan dilepas karena semua masih masuk renacana. Untuk tambahan pemain baru ia menghormati klub pemain yang di isukan akan merapat ke Old Trafford jadi dia tidak bisa berkomentar banyak tentang kedatangan pemain baru.