Lokasi Wisata Hong Kong yang Wajib Anda Kunjungi

Keberadaan destinasi wisata Hong Kong merupakan salah satu tonggak utama dari perekonomian Hong Kong. Wisatawan yang datang berkunjung ke Hong Kong bisa mencapai 21 juta orang lebih dari per tahunnya.

Beberapa Lokasi Wisata Hong Kong yang Wajib anda Kunjungi :

1. Star Ferry

Star Ferry merupakan salah satu pertunjukan yang terkenal di Hong Kong. Star Ferry juga bisa membawa anda dari Pulau Hong Kong ke Kowloon. Banyak wisatawan yang memakai Star Ferry untuk dapat menikmati keindahan pelabuhan yang indah di dunia dari dekat. Disarankan untuk anda mencoba Star Ferry sebelum jam 8.00 malam, dikarenakan perahu ini bisa saja berhenti sejenak agar anda bisa melihat pertunjukan Symphony of Light, sebuah pertunjukan yang digabung menggunakan lampu, laser, kembang api dan juga ada 44 gedung yang berada di tepi Hongkong dan Kowloon.

2. Victoria Peak

Saat anda melihat Hong Kong yang sebenarnya, anda bisa pergi mengunjungi Victoria Peak. Anda dapat naik trem ke tempat yang paling tinggi yang di Hong Kong supaya dapat menikmati keindahan gedung pencakar langit dan juga pulau-pulau yang ada disekitarnya. Ketika siang hari anda dapat melihat pemandangan gedung pencakar langit yang berkilau dan Victoria Harbour. Ketika sore hari anda akan disuguhi dari pemandangan orange dan juga merah muda dari sunset yang sangat eksotis. Sedangkan pada malam hari anda bisa melihat perpaduan kerlip lampu-lampi yang berjalan dan juga cahaya bintang.

3. Aveneue of Stars

Aveneue of Stars yang terletak di Tsim Sha Tsui merupakan anjungan dari penghargaan untuk para bintang besar di Hong Kong, contohnya Bruce Lee. Tempat wisata ini awal buka pada tahun 2004, yang berlokas di sepanjang tepi Tsim Sha Tsui.

4. Hong Kong Disneyland

Disneyland merupakan destinasi wisata yang di Hong Kong yang paling disukai banyak wisatawan dari pagi sampai malam. Hong Kong Disneyland mempunyai karya parade untuk siang hari dengan tema ”Flights of Fantasy” sedangkan pada malam hari anda bisa melihat pertunjukan parade dengan tema”Paint the Night” dan juga ada pertunjukan kembang api yang dinamakan ”Disney in the Start”.